Pernah berkunjung atau berwisata ke Gresik? Mungkin banyak orang yang lebih mengenal Gresik, ada pada salah satu merk (brand) semen bangunan.
Nah, kalau Anda berencana atau memang sedang berwisata di Gresik, jangan lupa mengunjungi salah satu kolam renang terbaik dan lengkap di sana. Namanya, Malindo swimming pool Kabupaten Gresik Jawa Timur.
Lantas, berapa harga tiket masuk Malindo Swimming Pool? Harga tiket masuk Malindo Swimming pool untuk hari biasa adalah hanya Rp 10.000 per orang, sedangkan kunjungan weekend sebesar Rp 15.000 per orang.
Tidak hanya bisa berenang saja. Tetapi masih ada beragam wahana seru lain yang bisa Anda coba. Ajak keluarga Anda, anak-anak atau teman-teman untuk bersama berwisata ke Malindo swimming pool Kabupaten Gresik Jawa Timur.
Alamat | Jl Raya Lowayu RT 29/RW 8, Ds Lowayu, Kec Dukun, Gresik |
Daya Tarik | Perosotan kolam renang, Ember tumpah, Kolam dewasa, Kolam anak, Taman bermain, dll |
Jam Buka | 07.00-17.00 WIB |
Fasilitas Umum | Kedai es krim, Toilet, Mushola, Saung, Mushola, Live music (weekend), dll |
Penginapan | Hennoyustian Homestay, Grand Kencana Guesthouse, OYO Homes 91142, Hotel Arut, dll |
Akses Jalan | Baik |
Review Malindo Swimming Pool
Selain airnya yang segar dan bening, pengunjung di Malindo swimming pool akan diawasi oleh petugas khusus (life guard).
Baca Juga : Melta Waterland
Areanya yang luas, membuat Malindo swimming pool mampu menampung banyak pengunjung. Seperti halnya saat weekend atau pun high season.
Daya Tarik Malindo Swimming Pool
Ada beragam wahana yang tak boleh Anda lewatkan saat berkunjung ke Malindo swimming pool. Berikut wahana-wahananya:
Kolam Renang Dewasa
Baca Juga : Aqualand Serang
Dengan kedalaman sekitar 120 cm, kolam renang dewasa di Malindo swimming pool memang dikhususkan untuk pengunjung yang ingin menikmati olahraga atau belajar renang.
Di kolam dewasa juga ada 2 perosotan dengan ukuran yang berbeda.
Kolam Renang Balita dan Anak
Malindo swimming pool dikenal dengan kolam renang water boom, yang sangat cocok untuk hiburan balita dan anak-anak. Dengan kedalaman 20 cm untuk balita dan 60 cm untuk anak-anak.
Tak hanya itu, di kolam tersebut ada ember tumpah dan air mancurnya. Ada juga kolam busanya dan tentu saja perosotan kolam renang berukuran lebar.
Permainan Air
Baca Juga : Tigaraksa Waterboom
Malas berenang? Atau sudah lelah berenang? Anda bisa mencoba permainan bebek (sepeda) air, di kolam lainnya.
Taman Kolam Renang
Anda bersama keluarga atau rombongan bisa bersenang-senang di arena bermain (playground) dan taman terbuka hijau. Ada permainan anak jungkat-jungkit sampai ayunan. Jangan lewatkan juga spot foto keren di taman, seperti miniatur Menara Eiffel.
Indoor Playground
Terakhir, di Malindo swimming pool juga ada playground area yang letaknya di dalam ruangan (indoor). Ada mandi bola yang cukup besar tempatnya.
Baca Juga : Waduk Cengklik Park
Harga Tiket Masuk Malindo Swimming Pool
Dengan wahana permainan yang seru, harga tiket masuk kolam renang Malindo swimming pool untuk kunjungan weekday adalah Rp 10.000 per orang. Jika weekend harga tiketnya adalah Rp 15.000/orang. Sedangkan jika high season sedikit lebih mahal tiketnya.
Tiket Masuk | Harga Tiket |
Mandi bola | Rp 10.000/orang |
Jam Operasional Malindo Swimming Pool
Malindo Swimming Pool buka setiap hari mulai jam 7 pagi hingga 5 sore. Berikut adalah jam operasional pada Malindo Swimming pool.
Hari | Jam Operasional |
Senin-Jum’at | 07.00-17.00 WIB |
Sabtu-Minggu | 07.00-17.00 WIB |
Fasilitas Malindo Swimming Pool
Nah, ini dia. Malindo swimming pool tidak main-main dalam memberikan yang terbaik bagi semua pengunjung yang datang. Misalnya saja fasilitas kolam renang yang disediakan oleh Malindo swimming pool, yang lengkap, di antaranya seperti:
- Sewa perlengkapan renang (baju, pelampung dan lain-lain)
- Kamar bilas
- Toilet / kamar mandi
- Saung (gazebo dengan colokan listrik)
- Mushola
- Live music (weekend)
- Free wifi
- Minimarket dan kantin
- Kedai es krim
- Tempat parkir luas
Lokasi Malindo Swimming Pool
Malindo swimming pool berada di tempat yang strategis. Karena berada di tepi jalan, dengan papan nama yang mudah ditemui meskipun lalu lintasnya ramai.
Malindo swimming pool itu alamatnya berada di Jalan Raya Lowayu RT 29/RW 8, Desa Lowayu, Kecamatan Dukun.
Rute Menuju Malindo Swimming Pool
Jika dari SPBU Sedayu (jaraknya 13,9 km), Anda cukup ke arah Jalan Raya Kertosono Sidayu menuju Jalan Raya Lowayu.
Cek Promo Booking Hotel Dekat Malindo Swimming Pool
Ada cukup banyak pilihan penginapan dengan berbagai jarak dari kawasan Malindo swimming pool. Baik berupa homestay maupun hotel. Jika Anda ingin pesan hotel terdekat dengan Malindo swimming pool, ada pilihan penginapan berjarak 14,2 km.
Dalam pemesanan kamar di Gresik, khususnya dekat Malindo swimming pool, sebaiknya Anda cari hotel murah. Seperti penginapan berjarak 14,2 km tersebut. Selain dekat, Anda juga mendapat murah dan kualitasnya juga baik.
Pesan hotel online paling murah di dekat Malindo swimming pool atau wilayah sekitar Kecamatan Dukun. Gunakan app booking hotel murah. Agar Anda bisa mendapatkan sewa hotel murah saat vacation.
Tips Berkunjung ke Malindo Swimming Pool
Berikut adalah beberapa tips yang bisa membantu Anda saat mengunjungi Malindo swimming pool.
- Jika ingin lebih menghemat budget, Anda juga tidak dilarang membawa makanan atau minuman dari luar.
- Patuhi larangan yang berlaku, terutama yang sudah tertulis/dicantumkan di areal Malindo swimming pool. Seperti larangan memakai celana jeans saat berenang.
- Alangkah baiknya jika mengajak saudara untuk menikmati keseruannya bersama.
Kesimpulan
Itulah informasi dari Kaca Wisata mengenai Malindo Swimming Pool yang merupakan tempat renang versi lengkap. Selain bermain air, Anda juga bisa memanjakan anak-anak dengan permainan non air. Harganya murah dan fasilitasnya lengkap.
Perhatian: Informasi diatas dihimpun dari beberapa sumber. Data di atas merupakan data terakhir saat artikel dibuat, namun dapat Anda jadikan estimasi. Mohon maaf jika ada ketidak validan data dan jika ada data terbaru silahkan beritahu kami untuk segera diperbaiki. Terima kasih Sobat Kaca Wisata.